RANTAU,- Mengangkat tema "Anak terlindungi, Indonesia maju, suara anak membangun Banua". Pemerintah kabupaten Tapin melalui dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak melaksanakan peringatan hari anak nasional tahun 2024.
Dipusatkan di Sekretariat TP PKK, Selasa (10/09), peringatan hari anak dirangkai dengan pengukuhan fasilitator dan forum anak Tapin, Kabupaten Tapin, Pembacaan Suara Anak Kab. Tapin, Penyerahan Piagam/Plakat Suara Anak, Penyerahan Sertifikat Penghargaan dan Keputusan Bupati Tapin berupa Penghargaan Juara 1 Jingle Dance Aku Kamu 2024 se Provinsi Kalimantan Selatan, Forum Anak Terkomunikatif Tahun 2024 Provinsi Kal-Sel, Penyerahan SK APSAI kepada Bank Kalsel dan PT. BRE, Penyerahan SK Masjid Ramah Anak Kepada Kepala KEMENAG, Penyerahan SK RBRA ( Ruang Bermain Ramah Anak ) Kepada Dinas Lingkungan Hidup, Penyerahan SK Posyandu Ramah Anak Kepada Dinas Kesehatan dan Penyerahan Bingkisan secara simbolis kepada Perwakilan serta pelaksanaan lomba atas Pemenang 6 Besar (untuk penentuan juara 1, 2,3 serta harapan 1 , 2 dan 3) dan penutup pengumuman pemenang & penyerahan hadiah.
Peringatan hari anak dihadiri PJ Bupati Tapin M Syarifuddin, PJ Ketua TP PKK Masrupah, Sekretaris daerah Dr H Sufiansyah, Ketua DWP Hj Mashuriyah, Kapolres Tapin AKBP Jimmy Kurniawan SIK, para asisten, staf ahli, pimpinan SOPD, perwakilan perusahaan yang dihadiri PT.BRE, Bank Kalsel, forum anak Tapin dan perwakilan Forkopimda, perwakilan anak PAUD dan instansi terkait lainnya.
Total semua klien dari laki-laki dan perempuan dari tahun 2023 berjumlah 294 orang, dan pada tahun 2024 berjumlah 280 orang. Untuk kasus pranikah pada tahun 2023 berjumla...
CURHATLAH BERSAMA KAMI ( CLBK ) BERSAMA PUSPAGA GALUH BASTARI KABUPATEN TAPINHubungi kami PUSPAGA GALUH BASTARI :Instagram : @puspaga_galuhbastari_tapinWhatsapp : 0856521...
Bidang PPADI Pelatihan Fasilitator Drppa
Rantau,- Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak melaksanakan petugas apel gabungan yang Berlangsung di halaman kantor Bupati Tapin, Apel hari kesadaran Nasion...